Pangdam XIII/Merdeka Didampingi Danrem 131/Santiago Tinjau Lokasi Kesiapan Kunjungan Kerja Presiden RI

PendamXIII/Merdeka,-Dalam rangka mensukseskan kunjungan kerja Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo di wilayah Provinsi Sulawesi Utara, Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Alfret Denny Tuejeh didampingi Danrem 131/Stg Brigjen TNI Mukhlis meninjau secara langsung di beberapa titik lokasi yang menjadi lokasi kunjungan Kunjungan Kerja Presiden RI, Senin (13/1/2023)

Kunjungan kerja Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo ke wilayah Provinsi Sulawesi Utara dijadwalkan akan berlangsung selama 2 hari mulai Rabu hingga Kamis (18-19 Januari) mendatang.

Selaku penanggung jawab Pengamanan kunjungan kerja Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo, Pangdam XIII/Merdeka didampingi Danrem 131/Santiago melaksanakan pemantauan dan mengecek titik-titik yang akan di kunjungi Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo, diantaranya Proyek Strategis Nasional (PSN) Bendungan Kuwil Kawangkoan, Pasar Airmadidi, Pasar Bersehati Kel.Calaca Kec. Wenang Kota Manado dan kawasan wisata pantai Malalayang (Manado Beach Walk), agar kunjungan kerja Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo dan rombongan berjalan dengan lancar dan aman.

Pangdam XIII/Merdeka kepada awak media menyampaikan bahwa,” Pengamanan VVIP ini harus berhasil dan jangan dianggap sebagai rutinitas, sehingga jangan mengabaikan kewaspadaan dan kesiapsiagaan, tetapi harus mampu mengantisipasi, menghadapi dan mengelola serta menyelesaikan berbagai perkembangan situasi yang mungkin terjadi dilapangan, ” Pungkas Pangdam.

Sementara itu dalam pengamanan kunjungan kerja Presiden RI, kurang lebih sekitar 1.000 personil gabungan baik dari TNI-Polri yang akan dikerahkan nantinya.

Kunjungan Presiden tersebut dilaksanakan dalam rangka meresmikan berbagai proyek infrastruktur di Daerah Nyiur Melambai diantaranya hari pertama Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo dan rombongan akan meninjau Pasar Airmadidi dilanjutkan memberikan bantuan kepada pedagang pasar, usai dari pasar Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo dan rombongan menuju Proyek Strategis Nasional (PSN) Bendungan Kuwil Kawangkoan untuk Meresmikan Bendungan tersebut.

Agenda hari ke dua Presiden RI, Ir. H. Joko Widodo dan rombongan akan menuju Pasar Bersehati melaksanakan peninjauan, dilanjutkan memberikan bantuan kepada pedagang pasar, usai dari pasar akan menuju ke Malalayang Beach Walk sekaligus Meresmikan kawasan wisata pantai (Manado Beach Walk).

Turut hadir dalam mendampingi pengecekan kesiapan pasukan yang dilaksanakan oleh Pangdam XIII/Merdeka, Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Mukhlis, Danlanudsri Marsma TNI M Satriyo Utomo, Sekab Minut Ir Novly Wowiling M.Si, Asintel Kasdam XIII/Merdeka Kolonel Kav Kapti Hertantiyawan, Asops Kasdam XIII/Merdeka Kolonel inf Sutrisno Pujiono, Dandim 1309/Manado Kolonel Inf Daniel Edgar Syalom Lalawi, Asintel Lantamal VIII/Manado Kolonel Laut Profidol Andri Mantiri Dotulung, M. Tropsla, Karo Ops Polda Sulut Kombespol Drs. Wawan wirawan dan Dirut PD Pasar Kota Manado Luck Senduk, S.Kep serta para komandan pasukan pengamanan dalam rangka kunjungan kerja Presiden RI jajaran TNI-Polri, pejabat Pemprov Sulut dan pejabat Pemkab Minut.

Autentikasi:

Letkol Arm Beny Hendra Suwardi, S.Sos. M.A.P

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *