Kesiapan TMMD ke-113 Dan Lomba Karya Jurnalistik

Pendam XIII/Merdeka,-Guna memastikan kesiapan TMMD ke-113 tahun 2022, Kodam XIII/Merdeka menggelar paparan oleh Dansatgas TMMD dan para Pejabat Penerangan yang disaksikan dan diterima langsung oleh Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Denny Tuejeh, di Makodam, Rabu (27-4-2022).

Selaku pengendali kegiatan operasional TMMD, Pangdam XIII/Merdeka ingin meyakinkan sampai sejauh mana kesiapan Satgas TMMD ke-113 ini untuk pelaksanaannya.”ungkap Pangdam.

TMMD adalah salah satu wujud operasi Bhakti TNI yang bekerja sama dengan lintas sektoral antara TNI, Kementerian/lembaga Pemerintah dan Pemda serta komponen bangsa lainnya.

TMMD ke-113 dilaksanakan di dua Kodim yaitu Kodim 1303/Bolmong dan Kodim 1314/Gorontalo Utara. Kodim 1303/Bolmong mempunyai sasaran fisik diantaranya membuka jalan dari desa Bohabak ke perkebunan Ratapinang sepanjang 2800 Meter dengan lebar 6 Meter. Sedangkan Kodim 1314/Gorontalo Utara sasaran fisik pembuatan jalan/peningkatan jalan tani dari desa Molingkapoto sampai desa Molingkapoto Selatan sepanjang 1.025 Meter dan lebar 6 Meter. Selain sasaran fisik masing-masing Kodim juga mempunyai sasaran non fisik diantaranya penyuluhan dan sosialisasi kepada masyarakat tentang kesehatan, bela negara, wawasan kebangsaan, pertanian dan penanggulangan bencana.

Dalam program TMMD tahun ini selain di titik beratkan untuk membantu kesulitan masyarakat, juga terdapat Lomba Karya Jurnalistik (LKJ) oleh insan penerangan dan Wartawan diantaranya, para Kapendam dan Para Kapenrem dan wartawan media online, cetak dan media elektronik, dengan mengusung tema,”TMMD Dedikasi Terbaik Membangun NKRI”.

 

Kapendam XIII/Merdeka Kolonel Inf Jhonson M. Sitorus dalam paparannya menyampaikan bahwa, materi LKJ TMMD yang dilombakan dalam bentuk artikel, opini, tajuk dan berita, bagi media cetak/online, sedangkan media Elektronik dalam bentuk berita/feature yang sudah di tayangkan di Televisi.

Lebih lanjut Jhonson Sitorus menambahkan Pembukaan lomba dimulai minggu ke IV Maret sampai dengan selesai pelaksanaan TMMD minggu ke II bulan Mei, sedangkan Penilaian lomba mulai minggu ke II bulan Mei sampai dengan minggu ke II bulan Juni. Nantinya bagi peserta lomba yang menang akan menerima hadiah pada minggu I bulan Juli saat Rakornis TMMD ke-114. Hadiah yang diperebutkan berupa Uang tunai, Tropi dan Piagam. Kategori juara Kapendam Rp. 20 Juta, Rp.15 Juta dan Rp. 10 Juta. Sedangkan kategori juara Kapenrem dan Wartawan, Rp. 15 Juta, Rp. 10 Juta dan Rp. 7,5 Juta.”tambah Sitorus.

 

Turut hadir dalam paparan tersebut antara lain: Kasdam, Irdam, Kapoksahli, Danrem 131/Stg, Asrendam para Asisten dan para Kabalakdam XIII/Merdeka. (Pendam XIII)

Autentikasi:

Kolonel Inf Jhonson M. Sitorus

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *